
LenteraIndonesia.co.id || Surabaya, - Momen Bulan Suci Ramadhan 1446 H/2025, Keluarga besar Ormas Ikatan Persatuan Putra Madura (IPPAMA) menggelar acara santunan anak yatim dan Buka Bersama di Gedung Sahid Hotel Surabaya, Minggu (23/03/2025).
Acara yang digelar sejak pukul 16.00 Wib hingga 18.00 Wib dipimpin langsung oleh H Rosid Ketua Ormas IPPAMA. Hal ini sebagai bentuk wujud kepedulian Ormas IPPAMA,terhadap warga Kota Surabaya, dimana masyarakat dapat mendapat santunan.
Acara kali ini tampak turut dihadiri oleh Kasat Pol PP kota Surabaya,seluruh Ketua Ormas yang ada di kota Surabaya,sesepuh atau Tokoh masyarakat Madura dan keluarga besar Ormas IPPAMA.
Ketua Umum Ormas IPPAMA Haji Rasid menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya acara ini. “Alhamdulillah,di bulan Ramadhan kali ini kita bisa melaksanakan buka bersama dan santunan anak Yatim Piatu,keluarga besar Ormas IPPAMA” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Ormas IPPAMA,Lukman mengatakan kegiatan yang diselenggarakan ormas IPPAMA ini sangat luar biasa, momen bulan suci Ramadhan 1446 H/2025 dengan berbagi santunan anak yatim ini sangat luar biasa.
“Saya kira ini luar biasa sekali ya kawan-kawan, dalam momentum bulan suci Ramadhan kita masih bisa berbagi kepada anak yatim,” jelas Lukman.
Acara dimulai Pukul 16.00 WIB.dilanjut dengan sambutan Ketua Panitia sambutan kedua yaitu Ketua Umum Ormas IPPAMA Haji Rasid,dan dilanjut dengan pemberian santunan anak Yatim Piatu Santunan ini diberikan langsung oleh Ketua Umum Ormas IPPAMA, Dewan Penasehat Ormas IPPAMA Haji Salom dan diikuti dengan sesi foto bersama.
Kemudian pada pukul 17.00 WIB, seluruh peserta melaksanakan pembacaan Surat Pendek yang di bacakan oleh salah satu anak Yatim dan di tutup dengan doa yang dibacakan salah satu anak yatim yang di tunjuk oleh panitia.
Pada pukul 17.43 WIB, adzan Magrib berkumandang, menandai waktu berbuka puasa. Semua peserta menikmati hidangan buka puasa bersama dengan penuh kehangatan.
Sebagai acara rutin tahunan, buka puasa bersama dan santunan anak yatim ini menjadi momen yang dinantikan oleh keluarga besar Ormas IPPAMA.
Kegiatan ini tidak hanya sekadar acara seremonial, tetapi juga menjadi refleksi pentingnya kebersamaan dan kepedulian sosial di bulan suci Ramadhan. Melalui acara ini, Ormas IPPAMA,menunjukkan komitmennya untuk terus mempererat tali silaturahmi dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekitar.
SC : Atk
Editor : Soim