Satlantas Polres Sampang Bersama LLAJ Bangkalan dan Dishub Ramp Check, Kendaraan Angkutan Umum di Terminal Trunojoyo Sampang

ReD
Rabu, 23 April 2025, 4/23/2025 WIB Last Updated 2025-04-23T08:44:56Z

www.domainesia.com
lentera-indonesia

LenteraIndonesia.co.id || Sampang - Satlantas Polres Sampang dampingi UPT PPP LLAJ Bangkalan bersama Dinas Perhubungan Kabupaten Sampang melaksanakan Giat Ramp Check kendaraan Angkutan Umum di Terminal Trunojoyo Sampang, guna meningkatkan keselamatan lalu lintas.


Personil yang hadir, Kasat lantas Polres Sampang AKP Sigit Ekan Saudi, S.H., M.M., UPT PPP LLAJ Bangkalan, Kadishub Kabupaten Sampang, Polisi Militer (PM) KBO Satlantas Polres Sampang, IPDA Chandra Heriantos, S.H., Ps. Kanit Kalsel Satlantas Polres Sampang, Jasa Raharja, Anggota Satlantas Polres Sampang dan Anggota Dishub Sampang.


Rangkaian Kegiatan pada pukul 10.00 Wib, Satlantas Polres Sampang  melaksanakan Koordinasi bersama instansi terkait, selanjutnya melaksanakan Apel Pagi di Terminal Tronojoyo Sampang melakukan pengecekan kendaraan Angkutan Umum, kemudian memberikan himbauan kepada sopir dan penumpang terkait keselamatan dan demi terwujudnya Kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Sampang.


Pada kesempatan ini, Kasat Lantas Polres Sampang AKP Sigit Ekan Sahudi, S.H., M.M., bersama UPT PPP LLAJ Bangkalan dan Kadishub Perhubungan Kabupaten Sampang mengatakan, kami bersinergi melakukan pengecekan kondisi kendaraan Angkutan Umum di Terminal Trunojoyo, Kabupaten Sampang.


"Pengecekan dilakukan satu per satu untuk memastikan kendaraan laik jalan, Pengecekan tidak hanya pada visual maupun fungsi kendaraan tetapi juga pemeriksaan kelengkapan administrasi kendaraan," kata AKP Sigit Ekan Sahudi, S.H., M.M., Rabu (23/4/2025).


Lanjut, AKP Sigit menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para pihak terkait dan menyampaikan bahwa LLAJ Bangkalan dan Kadishub Sampang, juga turut mendukung program dari Pemerintah berkaitan dengan pencegahan kecelakaan lalu lintas khususnya di wilayah Madura.


"Kita menyambut baik kegiatan ini sebagai upaya bersama dalam pencegahan fatalitas korban laka lantas didaerah melalui kegiatan seperti ini. Khususnya para awak dan penumpang angkutan umum yang akhir-akhir ini diberitakan sering terlibat kecelakaan,"pungkas mantan Kanit Regident Satpas Colombo Polrestabes Surabaya itu.


Editor : Soim

Komentar

Tampilkan

BERITA TERBARU

Laporan-Masyarakat

+